-->
logo blog

Saturday, 8 July 2017

Kembangkan Robot Penjaga Stasiun, Akankah The King of Robot Kembali Dimiliki Jepang??


Berbicara mengenai dunia robotika sekarang tidak hanya terdapat di Negara Negara maju saja. Seperti jepang, korea dsb, Namun di Indonesia pun sudah sejak lama mempelajari dunia robotik. Saat ini dunia robotic sedang marak di perbincangkan dan menjadi ilmu yang banyak diminati mengingat teknologi dan alat-alat yang sekarang sudah mulai terkomputerisasi.

Terlepas dari itu, The King of Robot. Siapa lagi kalau bukan julukan dari Negara maju seperti jepang, ini memiliki sebuah wacana yaitu ingin melakukan pengembangan terhadap Robot Penjaga Stasiun. Proyek pengembangan robot ini sendiri akan menjadi proyek dari JRE Robotic Station yang merupakan anak dari perusahaan besar di jepang yaitu Japan Railways.

TERPOPULER  
Robot ini akan dibekali dengan berbagai macam bahasa asing


Dalam prosses pengembangannya, JRE Robotic Station berencana untuk membekali robot penjaga statiun dengan berbagai macam bahasa asing. Sehingga akan membantu pemerintah jepang untuk meningkatkan jumlah turis asing yang dating ke jepang. Selain itu robot ini juga di dirancang untuk dapat membawakan barang barang bawaan dari penumpang, dan membantu turis yang menderita disabilitas.

Selain itu, JRE Robotic Station juga mengupayakan agar robot secara otomatis menjalankan tugasnya untuk membersihkan stasiun dan sebagai robot keamanan.

Akan tetapi, seperti yang kita bahas tadi bahwa robot ini masih dalam proses pengembangan, sehingga masyarakat jepang belum dapat mencicipi kinerja dari robot buatan JRE ini.

Hal seperti ini menjadi perhatian banyak orang ada yang menilai positif ada juga yang negativ, mengingat kita semua tahu, sejauh ini pegawai pegawai stasiun adalah manusia biasa. 


EmoticonEmoticon